Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lupakanlah Mereka Yang Telah Menyakitimu | Renungan Motivasi Kristen

www.motivasikristen.com

"LUPAKANLAH MEREKA YANG TELAH MENYAKITIMU"

Sahabatku, Saya sangat percaya Anda yang membaca Tulisan ini adalah Anda yang pernah merasakan sakitnya putus cinta.

Nah, apakah yang Anda rasakan ketika diputusin pacar Anda? Pasti sakit hati dan merasa kosong pikiran Anda bukan!

Hari-hari ini banyak sekali kisah-kisah putus dalam hubungan pacaran dan perceraian dalam suatu rumah tangga semakin banyak terlihat dimata dan terdengar ditelinga. 

Apa yang harus saya dan Anda katakan dengan permasalahan-permasalahan tersebut? 

Ya, itulah realita bagi seseorang yang siap menerima cinta dan siap untuk membangun rumah tangga Kristen.

Namun apakah yang harus dilakukan apabila kita benar-benar disakiti. Alias ditinggalkan?

Mungkin sebagian orang akan menjawab bertahan, alasannya karena sudah terlalu lama menjalani hubungan atau takut membuka hati lagi untuk yang baru.

Bahkan Ada teman dekat saya yang mengatakan "Saya tidak akan pergi dari pacar saya, walaupun Dia terus menyakiti hatiku, karena saya sudah banyak berkorban dan kenangan kita berdua terlalu banyak"

Tetapi ada juga yang mengatakan "Ya harus bergegas pergi atau melupakan" Semua mempunyai jawaban yang berbeda-berbeda.

Namun jika kita memaknai kata MENYAKITI. Maka saya mempunyai jawaban adalah melepaskan atau lebih baik pergi.

Mengapa? Karena disakiti berarti kita dihianati oleh orang-orang yang dikategorikan penghianat, janji dan sumpah hanyalah ucapan sementara yang bisanya dipermaikan dengan mudah. 

Jadi, apakah Anda yang disakiti harus tetap bertahan dengan orang yang telah menyakiti dan melukai hati kita.

Apakah Anda tidak takut masalah yang sama akan terulang jika harus menerima kembali? Jadi ayo bangkitkan dirimu dari masa lalumu.

Jadikanlah masa lalumu adalah suatu pelajaran untuk menemukan orang yang terbaik pada waktu yang tepat. 

Percayalah jika Anda berani untuk lupakan dan benar-benar bangkit, maka akan ada waktu yang tepat untuk Anda dipertemukan Tuhan dengan orang yang tepat. Amin. 


Posting Komentar untuk "Lupakanlah Mereka Yang Telah Menyakitimu | Renungan Motivasi Kristen "