Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengerti Tujuan Tuhan Dalam Hidup Kita | Renungan Motivasi Kristen

motivasikristen.com

MENGERTI TUJUAN TUHAN DALAM HIDUP KITA

Bacaan Alkitab : (1 Samuel 3:19-20)

” Dan Samuel makin besar dan Tuhan menyertai dia dan tidak ada satu pun firman-Nya itu yang dibiarkan-Nya gugur. Maka Tahulah seluruh Israel dan sampai Bersyeba, bahwa kepada Samuel telah dipercayakan jabatan nabi Tuhan. 

Sahabatku  yang terkasih, setiap orang pasti memiliki tujuan dalam hidupnya. Tentunya tujuan hidup setiap orang pasti berbeda-beda. 

Ada yang mempunyai tujuan dalam hidupnya untuk harus kaya sehingga ia akan terus bekerja untuk bisa menjadi kaya.

Ada yang mempunyai tujuan dalam hidupnya untuk bisa memperoleh jabatan sehingga ia akan terus berupaya agar bisa memperolehnya, dan lain sebagainya.

Apa pun yang menjadi tujuan dalam hidup kita, kita akan berupaya untuk bisa mencapainya.

Begitu pun dengan kita, ketika  Tuhan  membuat kita hadir ditengah-tengah dunia ini, Dia sudah mempunyai tujuan dalam hidup kita.

Sehingga apa pun yang kita lakukan saat beranjak dewasa tidak akan bisa menggagalkan tujuan Tuhan dalam hidup kita dan kalau benar- benar menyadari-Nya kita akan mengerti bahwa semua hal yang terjadi dalam kehidupan kita adalah baik.

(Yeremia 1:5) “Sebelum Aku membentuk Engkau dalam rahim ibumu, Aku telah mengenal Engkau, dan sebelum engkau keluar dari kandungan, Aku telah menguduskan engkau, Aku telah menetapkan engkau menjadi nabi bagi bangsa- bangsa”

Sama halnya dengan Samuel, jika kita membaca keseluruhan dari kitab Samuel kita akan melihat bahwa tujuan Tuhan dalam hidup Samuel sangatlah luar biasa.

Samuel dipilih dan dipercayakan menjadi Nabi Tuhan (1 Samuel 3:19-20) ” Dan Samuel makin besar dan Tuhan menyertai dia dan tidak ada satu pun firmanNya itu yang dibiarkanNya gugur. Maka Tahulah seluruh Israel dan sampai Bersyeba, bahwa kepada Samuel telah dipercayakan jabatan nabi Tuhan”

Melalui bacaaan alkitab dalam (1 Samuel 3:1-21), kita dapat melihat bagaimana sikap dari Samuel sehingga dia bisa mengerti tujuan Tuhan dalam hidupnya.

Pertama: Samuel menjadi anak yang taat dan sabar. Walaupun Samuel mempunyai orang tua, sejak kecil samuel sudah tinggal bersama Imam Eli karena sebelum Samuel lahir, Hana sudah bernazar untuk memberikan anaknya kepada Tuhan.

Jika kita membawa kehidupan Samuel saat itu dalam kehidupan kita saat ini, Kita bisa melihat anak-anak yang ditinggalkan orang tuanya lalu hidup bersama orang lain atau anak-anak yang bersekolah jauh dari kampung halaman sehingga ia harus tinggal bersama dengan orang lain.

Kedua: Samuel mau merespon panggilan Tuhan dan mendengar apa kata Tuhan (1 Samuel 3:10) “Lalu datanglah Tuhan, berdiri di sana dan memanggil seperti yang sudah- sudah :”Samuel! Samuel!” dan Samuel menjawab:”Berbicaralah, sebab hamba-Mu ini mendengar.”

Ketiga: Samuel berani dan mau mengatakan Kebenaran. (1 Samuel 3:18a) “Lalu Samuel memberitahukan semuanya itu kepadanya dengan tidak menyembunyikan sesuatu pun”

Sahabatku yang terkasih. Aplikasinya dalam kehidupan kita sebagai orang muda agar kita bisa mengerti tujuan Tuhan dalam hidup kita adalah kita harus menjadi orang muda yang hidup taat kepada Tuhan dan menjalani setiap proses yang Tuhan izinkan terjadi dalam kehidupan kita dengan penuh kesabaran.

Terkadang dalam menjalani kehidupan anak muda kita tidak sabar dengan apa yang kita lewati sehingga kita tidak bisa peka pada apa yang Tuhan hendak kerjakan dalam kehidupan kita.

Dari Samuel kita bisa belajar untuk peka dan merespon panggilan Tuhan dalam hidup kita.

Sahabatku  yang terkasih, tidak ada kata terlambat untuk memulai segala sesuatu, ketika kita mau mengerti kehendak Tuhan dalam kehidupan kita, mari kita belajar seperti Samuel.

Apa yang terjadi pada Samuel akan terjadi pada setiap kita yang mau mendengar dan merespon panggilan Tuhan dengan baik.

 

Doa:

Ya Tuhan. Ajarlah aku untuk selalu mengerti tujuan-Mu dalam hidupku.


Posting Komentar untuk "Mengerti Tujuan Tuhan Dalam Hidup Kita | Renungan Motivasi Kristen "