Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tuhan Mendengar Doamu | Renungan Motivasi Kristen

  

motivasikristen.com

Tuhan Mendengar Doamu

Bacaan Alkitab: (Yeremia 33:3)

“Berserulah kepada-Ku, maka Aku akan menjawab engkau dan akan memberitahukan kepadamu hal-hal yang besar dan yang tidak terpahami, yakni hal-hal yang tidak diketahui.”

Beberapa orang mengira bahwa jika mereka lebih “Benar” di hadapan Tuhan. Maka Ia akan mendengar semua doa yang dipanjatkan. Contohnya, kadang-kadang mereka percaya bahwa ketika mereka tidak bertengkar dengan istri atau suami, tidak berpikiran di saat itu, pasti jawaban dari Tuhan adalah suatu kepastian. Tuhan tidak seperti itu. Ia ingin kita tahu tanpa ragu bahwa kita dapat selalu memasuki takhta anugerah-Nya dengan berani dan memiliki seluruh keyakinan bahwa kita akan menerima kemurahan dan anugerah-Nya. “Sebab itu marilah kita dengan penuh keberanian menghampiri takhta kasih karunia, supaya kita menerima rahmat dan menemukan kasih karunia untuk mendapat pertolongan kita pada waktunya.” (Ibrani 4:16).

Karna karya Yesus di tiang kayu salib, maka kita telah dibenarkan di hadapan Tuhan. Kita tidak perlu melakukan apa pun untuk membuat diri kita menjadi benar di hadapan Tuhan. Bahkan melalui iman di dalam Yesus, maka kita telah menerima kebenaran dari Tuhan itu sendiri. “Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah.”(2 Korintus 5:21).

Dia tidak peduli berapa banyak kesalahan yang kita perbuat, kita tidak akan pernah kehilangan kebenaran itu, karena pada awalnya, Tuhan memberikannya kepada kita terlepas dari perbuatan-perbuatan kita. “Seperti Daud menyebut berbahagia orang yang dibenarkan Allah bukan berdasarkan perbuatannya.” (Roma 4:6). Karena karya Yesus di tiang kayu salib, semua dosa masa lalu dan masa depan telah diampuni. Ia tidak lagi memperhitungkannya untuk melawan kita.

Karena Yesus telah dihukum untuk dosa-dosa kita, maka hari ini dan selamanya, Tuhan tidak lagi memperhitungkan dosa-dosa kita. Itu berarti dosa-dosa yang kita perbuat tidak akan menghalangi setiap doa yang kita panjatkan kepada-Nya. Kita berhak mendapatkan apa yang kita inginkan dan tidak ada sangkut paut dengan dosa yang telah kita perbuat. 

Semua orang percaya memiliki kesempatan yang sama untuk menerima apa yang ia minta dari Tuhan. Hal itu pasti terjadi apabila ia percaya dengan sungguh-sungguh kepada Yesus. “Dan apa saja yang kamu minta dalam doa dengan penuh kepercayaan, kamu akan menerimanya.” (Matius 21:22).

Saudaraku, apakah yang masih kita ragukan lagi, jika saat ini kita ragu untuk berdoa karena melihat diri kita yang banyak melakukan dosa, buanglah keraguan itu, sekali lagi Tuhan tidak memperhitungkan doa dan kesalahan kita, dosa tidak akan menghalangi setiap doa kita. Percayalah semua dosa telah di ampuni lewat karya salib-Nya. 

Hubungan kita dengan-Nya kembali menjadi satu, tidak ada yang terpisahkan, oleh sebab itu janganlah ragu untuk berdoa, tetaplah berdoa Tuhan mendengar apa yang kita panjatkan kepada-Nya. “Dan apa juga yang kamu minta dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak.” (Yohanes 14:13).

Doa: Ya Tuhan. Kiranya hambamu ini, selalu benar di hadapanmu.


Posting Komentar untuk "Tuhan Mendengar Doamu | Renungan Motivasi Kristen "