Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hanyalah Dalam Tuhan Ada Kekuatan Yang Sempurna | Motivasi-Kristen

 

Sumber Gambar : tokopedia.com


Susah-senang, sukses-gagal, perang-damai, suka-duka adalah suatu keajadian yang akan selalu mewarnai perjalanan hidup sebagai manusia. Ada saat kita menikmati ketenangan dan kebahagiaan, tetapai ada pula saat di mana kita akan mengalami begitu banyak tantangan hidup yang membuat kita bersedih, berdukacita serta kehilangan harapan. Inilah suatu realita yang akan terus terjadi di dalam setiap langkah kehidupan manusia dengan masanya masing-masing." Untuk segala sesuatu ada masanya, untuk apa pun di bawah langit ada waktunya."(Pengkhotbah 3 : 15)


Sebagai orang percaya tentu kita tidak menginginkan masalah datang sili berganti di dalam hidup kita, karena kita tahu bahwa masalah adalah suatu penyakit yang bisa membuat kita kehilangan kesabaran serta kehilangan kebahagiaan, namun sebagai orang percaya tentu kita tidak dijamin untuk hidup bebas dari masalah,  melainkan masalah yang datang adalah suatu proses ujian terhadap diri kita apakah telah benar-benar setia kepada Tuhan ketika dalam suasana apapun ataukah tidak. 


Sobat-sobat Kristen yang harus dilakukan sebagai anak-anak Tuhan ketika persolan hidup datang, adalah janglah cepat-cepat kita mempersalahkan orang lain ataupun mempersalahkan Tuhan, dan beranggapan bahwa seakan-akan Tuhan tidak peduli kepada kita, melainkan kita dapat bersyukur dan melihat masalah yang datang adalah suatu anugerah untuk membuat kita bertumbuh di dalam Iman kepada Tuhan Yesus Kristus yang semakin kuat. 


Mungkin kita telah mengatahui cerita dari Raja Daud, dimana Raja Daud adalah orang yang selalu setia menjadikan Tuhan adalah kekuatan dia, ketika dia berperang melawan Goliat, disitulah bukti bahwa hanya di dalam Tuhan ada kekuatan yang sempurna. Manusia bisa menciptakan berbagai kecanggihan apa pun, namun manusia tidak bisa melawan kuasa dan kekuatan Tuhan Yesus Kristus. 


Sehingga pesan kepada kita sebagai anak-anak Tuhan Yesus, marilah kita hidup seperti Raja Daud yang selalu menjadikan Tuhan sebagai kekuatan dia, sehingga kehidupannya akan selalu diberkati dan selalu beruntung didalam Tuhan. Jika sekarang kita mempunyai masalah hidup janganlah lari pada dunia tetapi larilah kepada Tuhan, karena hanyalah Dia sumber kekuatan dan berkat. " Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti." Mazmur 46 : 2)


Mari sobat-sobat Kristen saya mengajak kita semua untuk tetap taat kepada Tuhan Yesus di dalam langkah hidup kita, jika sekarang status kita anak-anak maka taatlah pada perintah orang tua, jika sekarang status kita sebagai seorang pemuda atau pemudi, maka kerjakanlah tanggungjawab kita yang benar kepada Tuhan, namun jika sekarang kita sebagai orang tua, maka lakukanlah segala tugasmu kepada anak cucumu dan terlebih lagi kepada Tuhan dan tetaplah percaya hanya di dalam Tuhan Yesus Kristus ada kekuatan yang sempurana yang membuat hidup kita tetap tenang dalam menghadapi masalah." Hanya dekat Allah saja aku tenang, dari pada-Nyalah keselamatanku." Mazmur 62 : 1)


Tuhan Yesus memberkati kita semua.. Amin






Posting Komentar untuk "Hanyalah Dalam Tuhan Ada Kekuatan Yang Sempurna | Motivasi-Kristen"